Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

Jumat, 11 Januari 2013

TIPS PERAWATAN GITAR SOLID WOOD




 Q. Kenapa gitar solid wood perlu di rawat ?

A.  Gitar solid wood pabrikan seperti Tanglewood, Crafter, Cort, Martin ataupun Taylor semuanya dibuat dalam pengkondisian ruangan dengan RH (Relative Humidity) 45-55%. Di Indonesia, udara terbuka
kita humidity bervariasi tapi umumnya basah dengan kelembaban hingga 70-80%. Apabila di
kondisikan dalam RH ini, gitar kita lama-lama berubah bentuk. Dimulai dari bridge yang mulai
memuai sampai soundboard yang melesak kedalam (kalau sudah parah). Kombinasi ini akan
membuat action menjadi tinggi. Cara menjaganya tentu saja dengan sebisa mungkin menjaga supaya
kayu gitar kita tidak terlalu lembab. Para kolektor gitar yang saya kenal bahkan membangun sebuah
ruangan khusus untuk gitar mereka dan memasang dehumidifier untuk menjaga kelembaban gitar
mereka. Ada juga yang menyimpan gitar mereka diruangan ber AC sesering mungkin ( RH ruangan
ber AC itu sekitar 45-55 juga) Tapi berhubung kedua cara tersebut relative mahal, berikut saya sajikan
cara yang lebih murah dan bisa dilakukan sendiri.  Yang kita butuhkan adalah sbb :
1. Hard case bawaan dari gitar + Weather stripping
2. Silica Gel Rechargeable (bisa di beli di Ace Hardware)
3. Hygrometer (bisa di beli di Kaskus)

Step 1 : 
Tambahkan Weather Stripping di semua sisi Hardcase, Weather Stripping bisa di beli di Ace Hardware
(kalau gak salah inget harganya 50 rb-an), weather strip ini sudah ada adhesive di satu sisi. Jadi tinggal
ditempelkan ke lid penutup gitar kita:

Weather Stripping “Raven” 


Weather Stripping Terpasang


Step 2 : 
Siapkan silica gel. Silica gel biasanya hanya bertahan 2-3 minggu tergantung berapa sering gitar case
dibuka tutup. Makanya supaya lebih murah, kita pakai yang rechargeable aza (ini juga beli di Ace
Hardware, harga 80-an)



Step 3 :
Setelah itu tambahkan hygrometer guna memastikan kondisi guitar case kita tidak lembab. (beli di
Kaskus harga 200-an kalo gak salah inget). Apabila reading silica gel sudah mencapai reading 60% keatas.
Sebaiknya segera diganti atau di recharge.







HASILNYA…..


1 komentar:

Arief Gunanto Luthier, Classical Guitar Expert mengatakan...

Mantap banget, jadi tambah pengetahuan ttg perawatan gitar yg bener..
Numpang promo ya bro,
Magnitone Guitar - Custom Gitar Akustik Full Solid
Fb : https://m.facebook.com/GuitarMagnitone?ref=bookmark

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates